selamat datang


widgets

Selasa, 14 Maret 2017

RUMAH PERTAMA DKR WARUNGPRING bagian 1

Ini cerita yang sesungguhnya... hehehhe...
berawal saat kita nongkrong bareng di basecamp lama MI Nurul Huda 01 mereng, kami kemudian mempunyai pemikiran bagai mana jika kita memiliki basecamp/posko kerja sendiri...?
nah darisitulah kami kemudian memberanikan diri untuk mengajak senior senior kami ikut berfikir bagaimana caranya aga DKR warungpring mempunyai posko kerja dimana kita bisa mengatur strategi kerja lebih mantap dan sebagai rumah kita tentunya...
Saat itu kala siang hari, setelah kegiatan Technical meeting Pesta Siaga 15 Februari 2017 di SDN 02 Warungpring. Kami mengajak senior kita kak Hotibul Umam Mantan Pengurus DKD DKI Jakarta untuk bersama menuju Posramil Warungpring yang tujuanya adalah untuk silaturahmi dan bermusyawarah, bagaimana jika rumah dinas dibelakang Posramil yang belum terpakai kami pakai dulu untuk sementara waktu menjadi posko kerja...
Sungguh mengejutkan, mereka anggota posramil menyetujuinya dan mempersilahkan kepada kami untuk memanfaatkan dan menjaga rumah dinasnya sebagai posko kerja kami. kemudian setelah beberapa hari sebelum kita bersiap siap menempati, adik ipar kak hotib yang juga bertugas sebagai anggota jajaran Polsek warungpring menanggapi... daripada di posramil mendingan di komplek rumah dinas Polsek Warungpring saja... hehehehehe kita jadi bingung.... akhirnya kita berdiskusi lagi dan menentukan tempat di komplek rumah dinas Polsek Warungpring yang juga belum terpakai...
bersambung....




KEGIATAN OPEN TRIP DAN TADABBUR ALAM (OTTA II) DKR WARUNGPRING

Salam Pramuka....!!!
Kegiatan Otta II ini, bertujuan sebagai kegiatan mempererat tali persaudaraan dan kekompakan DKR Warungpring... selain itu juga kegitan ini sebagai kegiatan penjaring Sangga kerja baru untuk DKR Warungpring... 
Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 27-28 Januari 2017 dari warungpring sampai waduk cacaban tegal sebelum kegiatan Pesta Siaga Kwarran Warungpring dimulai... Hal ini dilakukan karena dalam kegiatan Pesta Siaga, kami sangat membutuhkan banyak personil untuk mensukseskanya....
Apa yang kami dapat dari kegiatan ini....? yang jelas tidak bisa dibeli atau dibayarkan dengan UANG atau Apapun... karena didalam kegiatan ini benar benar sekali kita merasakan sebagai keluarga...
Sebelumnya kami telah melakukan kegiatan OTTA I, yaitu perjalanan jauh dari Warungpring, Kabupaten Pemalang ke Guci, kabupaten Tegal.... dari ini kami mempunyai kata kata penyemangat "HARI INI JALANAN KITA GULUNG, BESOK GUNUNG KITA RATAKAN" SEMANGAT TANPA BATAS...!!!
Berikut ini adalah sebagian dokumentasinya
Selamat menikmati dan
SALAM PRAMUKA...!!!







































Senin, 13 Maret 2017

KEGIATAN PESTA SIAGA KWARRAN WARUNGPRING 18 FEB 2017

Kegiatan Pesta Siaga Kwarran Warungpring dilaksanakan di Komplek Kampus Nurul Huda mereng, kecamatan Warungpring, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 18 Februari 2017 dari pukul 08:00 - 13:00.
Dalam acara ini, peran DKR Warungpring semakin bertambah, Selain sebagai petugas rekap nilai, Dkr Warungpring juga berperan sebagai pembantu Bidang Kegiatan dan Kurir Nilai.
Kita lihat dokumentasinya ya....
Terimakasih atas perhatian dan kunjunganya....